Tari Sembah Anak PAUD Al Islam

Tari Sembah adalah tari kreasi baru dari Daerah Lampung. Tari Sembah adalah  tarian tradisional masyarakat asli Lampung. Tari sembah biasanya di tampilkan untuk penyambutan para tamu dalam acara resmi tertentu.

Anak anak PAUD Al Islam belajar tari sembah untuk ditampilkan  dalam acara wisuda PAUD Al Islam untuk menyambut tamu khusus dari Dinas Pendidikan Kabupaten Tanggamus.

Lima anak PAUD Al Islam tampil penuh semangat dan percaya diri. Ini selagus menjadi ajang bagi anak anak PAUD Al Islam untuk tampil berani di depan banyak orang. Orang tua yang menyaksikan anak anaknya berani tampil dalam acara tersebut tampak senang sekali karena anak anaknya berani tampil.